EFEK GARIS CAHAYA DENGAN BLENDING OPTION
Anda pasti mengenal cerita Wayang dengan namanya Prabu Kresna, dengan Photoshop kita bisa merubah tampilan pada Wayang tersebut sesuai keinginan dan selera kita.
Oleh sebab itu saya hanya ingin berbagi pengetahuan yang saya miliki, dengan memberi efek garis cahaya dengan Blending Option.
Oke langsung saja.
1. Pertama beri background pada gambar kemudian buka gambar wayang Prabu Kresna lalu cropping menggunakan patch tool sedikit demi sedikit nanti lama-lama pasti jadi bukit. :)
2. Selesai sudah mengcroping gambarnya lalu untuk membuat efek cahayanya dengan menggunakan brush tool line Contoh :
3. Duplikat layer pada garisnya ( CTRL + J ), atur sedemikian rupa hingga membentuk seperti per, atau terserah kalian saja ingin bentuk seperti apa. Contoh:
4. Rapihkan garis hingga terlihat seperti menyatu dengan garis lainnya. Jika sudah terlihat rapih maka klik semua layer garis hingga terblok semuanya, lalu klik kanan pada layer tersebut pilih Convert To Smart Object. Contoh:
5. Jika sudah selesai maka klik layer garis yang sudah di jadikan satu tersebut, dilanjutkan dengan menghapus bagian-bagian garis yang pentingnya saja, hingga terlihat seperti garis berada didepan badan dan dibelakang badan. Contoh:
6. Hampir selesai Gan, lanjut. Sekarang tinggal member efek cahaya dengan menggunakan Blending, klik layer garis lalu pilih Layer – Layer Style – Blending Option, maka keluar tampilan Layer Style pilih Outer Glow setting:
opacity hingga 80%
Spread 6 %
Size 10
Ikuti seperti pada gambar dibawah ini, atau tergantung pada settingan selera Agan masing-masing. Jika sudah klik OK. Contoh:
7. Akhirnya selesai deh efek cahaya pada Wayang Prabu Kresna
Jika ingin lebih hidup maka Agan sekalian bisa member warna pada garis tersebut dengan settingan di Blending Option sesuai keinginan atau selera masing-masing.
Dan inilah hasil pewarnaan pada Wayang yang telah saya rubah sesuai keinginan sendiri.
Semoga berhasil Brooo...
Keren Tutorialnya
BalasHapus